Hai Walkers!
Hayooo, siapa yang suka nonton drakor ngacung! Pecinta drakor pasti tau Jaksa Kang Ha Na di Taxi Driver, selain pintar dalam memecahkan masalah, kalian tau gak sih Jaksa Kang tuh sering banget ngolesin moisturizer stick di wajah dan leher di sela waktu kerjanya. Kayak ini nih :
Duh, pasti mahal nih produk Korea... NO! Nggak perlu takut mahal, sudah hadir produk moisturizer stick lokal di Indonesia dengan harga ramah dikantong. Namanya Dewpre Multi Vita Balm.
Dewpre Multi Vita Balm merupakan produk brightening, anti wrinkle, nourishing dan moisturizing tipe stick, inovasi baru pengganti krim jar yang besar menjadi berbentuk stik yang lebih simple. Produk ini terbaru dari Brand DewprΓ© dengan merek lokal pertama dengan formula dan teknologi dari Korea (Made in Korea) yang sudah disesuaikan dengan kulit Wanita Indonesia.
Uuhh, mantab gak tuh?
PACKAGING
Kemasan Dewpre Multi Vita Balm simpel banget, sesuai namanya, berbentuk stik yang lebih besar dari lipstik biasanya. Meskipun bisa dibilang besar, moisturizer stick ini masih travel friendly loh, praktis. Warnanya pun manis, pinky pinky euy, bikin gemes.
Sudah terdapat ijin BPOM jadi 100% aman digunakan. Terdapat logo EVE Vegan yang berarti bebas uji bahan-bahan hewani.
INGREDIENTS
Ethylhexyl Palmitate, Synthetic Wax, Water, Polyglyceryl-2 Dipolyhydroxystearate, Benzyl Glycol, Bisabolol, Squalane, Lithospermum Erythrorhizon Root Extract, Adenosine, Ethylhexylglycerin, Melia Azadirachta Leaf Extract, Melia Azadirachta Flower Extract, Coccinia Indica Fruit Extract, Butylene Glycol, Solanum Melongena (Eggplant) Fruit Extract, Aloe Barbadensis Flower Extract, Lavandula Angustifolia (Lavender) Oil, Simmondsia Chinensis (Jojoba) Seed Oil, 1,2-Hexanediol, Ocimum Sanctum Leaf Extract, Curcuma Longa (Turmeric) Root Extract, Corallina Officinalis Extract, Fructan, Sodium Hyaluronate, Hydrolyzed Hyaluronic Acid, Caprylyl Glycol, Sodium Acetylated Hyaluronate, Sodium Ascorbyl Phosphate, Magnesium Ascorbyl Phosphate, Ascorbyl Glucoside, Tetrahexyldecyl Ascorbate, Sodium Riboflavin Phosphate.
KEY INGREDIENTS
π Hyaluronic Acid and Fructan
Untuk mempertahankan kelembaban kulit atau sebagai Moisture Boom.
π Adenosin
Untuk merawat elastisitas kulit, anti-wrinkle dan Antioksidan.
π Alpha-Bisabolol
Untuk mencerahkan dan membuat glowing pada kulit.
π Vitamin C
Untuk membantu menambah nutrisi pada kulit.
π Various Extracts
Untuk merawat elastisitas kulit, anti-wrinkle dan Antioksidan.
IT'S REVIEW TIME!
Aku sudah pakai produk ini kurang lebih 7 hari dibagian wajah yang aku rasa kering, seperti bibir, bawah mata, sudut mata dan rahang. Gimana hasilnya?
AMPUH BANGET DONG!
✅️ Paling terlihat di bagian bibir, anti kering-kering club.
✅️ Produknya lembut banget saat diaplikasikan. Pemakaiannya juga gampang, putar produknya lalu oles ke bagian yang menurutmu kering.
✅️ Oh ya, kulit wajahku gak bruntusan meskipun Dewpre Multi Vita Balm ini mengandung vitamin C. Makin cinta gak sih π
✅️ Cocok banget buat mama-mama kekinian yang gak punya banyak waktu buat skincare-an.
Penasaran sama produknya? Langsung aja meluncur ke :
Instagram @dewpreofficial
Shopee Dewpre Official Shop
Tokopedia Dewpre Official Shop
.