22 December 2015

Mirabella Colorfix Lipstick 50 [REVIEW]

Hai Walkers!! Udah akhir tahun 2015 aja nih yee. Well, sekarang aku bakal review salah satu lipstik produksi Mirabella Cosmetic aku pilih jenis matte lipstick yang emang tahan lama. Kenapa pilih lipstik ini? Hehe, pada dasarnya aku emang suka lipstik matte yah, terus ke toko kosmetik niatnya beli mascara, eeeh mascara nya nggak ada alias masih kosong. Iseng-iseng cobain macam-macam testernya lipstik yang dipajang di toko, yaaahh, kecantol deh sama Mirabella Colorfix Lipstick.

PRICE
Harga lipstik ini murah ya, cuma Rp 39.000,- di toko tersebut.

PACKAGE
Kemasan Mirabella Colorfix Lipstick ini dikemas warna ungu, hihi, jadi inget "ungu warna janda" apa iya sih? Dibungkus dengan box warna ungu kombinasi putih dengan gambar mata dan bibir.





Dibagian samping kardus terdapat keunggulan dan cara penggunaan Mirabella Colorfix Lipstick. Pas baca sedikit menggelitik dengan kalimat "Tidak menempel pada gigi, gelas, dan si Dia" loooh?? si Dia? You know what that mean #LOL



SHADE
Ehm, shade Mirabella Colorfix Lipstick ini hampir semua merah yah, jadi sempet bingung pilih yang mana apalagi aku suka banget warna merah. Pingin pilih yg kecoklatan/maroon tapi jatohnya wajahku terlihat lebih mature, nggak nyaman juga sih, ya syudaah, cuz pilih shade Nomor 50 merah merah gimanaa gituu. Sekalian dibuat ke acara wisudanya Kakak Pirin, haha..




TEXTURE
Tekstur Mirabella Colorfix Lipstick ini matte dan mudah di aplikasikan ke bibir. Warnanya juga pigmented alias menutup warna asli bibir saat pertama kali poles. Gampang banget deh pakainya :) nggak sulit soalnya lipstik ini nggak kering-kering banget. Aku rasa lebih gampang poles ini daripada pakai WnW Megalast. Seperti biasa, untuk kalian berbibir kering kalau bisa gunakan lip balm atau scrub bibir dulu agar hasilnya lebih smooth (halus).




SWACTH
Sooo check this out Walkers! Bibirku saat memakai Mirabella Colorfix Lipstick shade 50. Close up!


Waailaaaa.... inii dia penampakan dibibirku dan adikku..


Dan ini saat aku menghadiri wisuda (indoor)

LIKE
- Nggak kering pas dipakai
- Harganya terjangkau
- Hasilnya pigmented
- Tahan lama (selama gak makan aneh2)

DISLIKE
- Warna shade yg hampir semua sama, jadi kalau mau koleksi mubadzir juga sih kalau lipstik warnanya sama semua, huhu..
- Berasa berat dibibir
- Pas lagi makan onde-onde eeh, ternyata ninggalin bekas lipstik di onde-ondenya, haha.





1 comment:

  1. Hii Kak, Spexsymbol Online menjual berbagai macam koleksi softlens warna terlengkap & termurah, mulai dari merk Softlens X2, Softlens ICE, Softlens a+ hingga Sunglasses Original.

    Silahkan kunjungi website kami di www.spexsymbol.com Dapatkan Freegift, Free Voucher 25K & Free Shipping ke seluruh wilayah Indonesia untuk pembelian Softlens di Spexsymbol.com

    ReplyDelete