26 February 2020

Hai Walkers!
Kebetulan banget lipstikku lagi habis nih gaes. Terus gak sengaja lihat feed Instagram, muncullah lipstik dari Implora. Kaget dong, loh Implora ada lipstiknya? karena sebelumnya, Implora hanya mengeluarkan lip cream, yang banyak orang bilang kalau awet banget dipakainya. Namanya adalah Implora Intense Matte Lipstick. Penasaran dooong sama lipstiknya.. Akhirnya aku kepoin tuh olshop-nya. Eh ada warna yang aku suka, angkut!


PRICE
Harganya memang super duper murah, aku beli dengan harga Rp 18.000,-/pc di online shop. Kalau di toko langgananku dibanderol dengan harga Rp 20.000,-/pc.

Review Purbasari Matte Lipstick  baca disini

PACKAGING
Kemasan Implora Intense Matte Lipstick ini bisa dibilang elegan yah. Kemasan berwarna navy glossy ada kesan 'wah' gitu. Lipstik ini juga dikemas dengan box sewarna yang simpel.


Dibagian belakang kardus ada keterangan seperti ingredient, tanggal expired, made in mana, barcode, dll.


SHADE
Brand yang lagi happening ini mengeluarkan 6 warna, yaitu :


• 01 Cherry Crush
• 02 Maple Mocha
• 03 Sheer Plum
• 04 Dirty Peach
• 05 Berry Allure
• 06 Tangerine Crush

Aku beli yang 02 Maple Mocha karena menurutku warna ini yang paling kalem diantara yang lain dan paling mirip dengan Maybelline Toasted Brown ( baca disini )



Dua hari kemudian... Datanglah paket kecil ini...
Antusias dong... Langsung aku apply dibibir...


Pertama kaget karena warna yang dihasilkan dibibirku jadi pink-coklat gelap gitu 😂 Padahal difoto warnanya itu orens-coklat warm gitu, haha. Jadi yang pertamanya aku berharap kalau Maple Mocha ini akan mirip dengan Toasted Brown adalah salah besar!


Kedua, tekstur lipstik ini agak seret yah. Jadi bisa diakali dengan pemakaian lip balm terlebih dahulu. Untungnya lipstik ini gak bikin bibirku kering, hehe.


Ketiga, Implora Intense Matte Lipstick ini enggak transfer proff yah, jadi mesti hati-hati kalau lagi minum digelas. Lipstik ini meninggalkan stain yang cukup awet dan bagus sih. Kesannya seger gitu. Jadi kalau aku nggak kemana-mana, aku apply lipstik ini dan hapus pakai tisu biasa, biar natural look hitu.

Review Lipstik Lindor Colorfix  baca disini

REPURCHASE
Kayaknya enggak yah. Mau beli lipstik lain aja deh, hehe.


So, sekian review dari aku. Terima kasih sudah mampir, semoga bermanfaat 😊

2 comments:

  1. Terima kasih infonya, Dan jangan lupa selalu gunakan Lipstick Matte untuk kecantikan wajah.

    ReplyDelete
  2. Terima kasih infonya, Dan jangan lupa selalu gunakan Lip Matte untuk kecantikan wajah.

    ReplyDelete

Categories

Blog Archive

Instagram

Popular Posts

Viewers