Hayoook mantai lagi sodara setanah air Indonesia 😂 Mantai lagi karena aku masih kangen panas dan angin sepoi di 0 mdpl.
Kali ini kita akan meluncur sejauh 75 KM dari Pusat Kota Malang, kita lewat Kepanjen dan beberapa Desa lainnya. Tapi kalau dari rumahku, jaraknya sih jadi 80 KM, but no problem! Dengan kekuatan bulan bintang di jagad raya, meluncurlah aku dan Abang, hahaaa..
Kita nggak mampir ke TPI lagi ya Walkers, jadi kita makan di warung biasa + bawa cemilan aja. Belinya juga di market place gitu, lupa aku Indomaret apa Alfamart. Pokoknya pas itu lagi masuk Desa gitu, terus habis makan baru inget kalau KITA BELUM PUNYA CEMILAN. Baru aja inisiatif beli di toko warga, eh di tikungan ada si Market ini. Jadi ini lagi cerita Toko warga yang ketikung si Market, haha.
Kalo biasanya ke pantai lewat Sumbermanjing Wetan, kali ini kita lewat Sumbermanjing Kulon. Ada Sumawe, ada Sumaku? Sumalon? Atau apa? Sensasi perjalanannya pun juga berbeda, lewat Sumawe kan jalannya berkelok dan nanjak, kalau lewat Sumalon ini jalannya santai, landai gitu sampai dititik ±5KM sebelum pantai. Wadaaaauu, jalannya MADAKAM ASOY. Perutku sampai kocak rasanya.
HARGA TIKET
Harga tiketnya Rp 30.000,-/ motor. Harga tersebut termasuk 2 orang, biaya parkir, biaya asuransi dan termasuk ke 7 pantai yang ada.
Kenapa bisa mahal?
Menurutku sih gak mahal ya, karena dengan satu tiket ini terdapat 7 pantai di area tersebut. Jadi gak bayar-bayar lagi gitu. 4 pantai ke arah kanan, yaitu Pantai Bantol, Pantai Kedung Celeng, Pantai Pulodoro, dan Pantai lupa. 3 pantai ke arah kiri, yaitu Pantai Seling 1, Pantai Seling 2 dan Pantai Watu Buceng.
FASILITAS
Fasilitas bisa tergolong biasa, seperti kebanyakan pantai lainnya. Ada Musholla, Warung, dan Toilet berbayar. Tapi warung yang ada masih di Pantai Bantol saja. Di pantai lainnya, lahan warung masih sebatas petak-petak yang sudah jelas akan didirikan warung dan toilet disana.
PANTAI BANTOL
Aku berjalan kearah kanan, langsung menuju Pantai Bantol. Pantainya biasa aja ya, pasir pantainya dominan hitam. Ada satu sampai dua warung yang berdiri di pinggir pantai. Juga ada beberapa perahu nelayan yang sedang parkir disini. Kalau udah selesai edit video pasti aku link disini 😊
PANTAI KEDUNG CELENG
Dari Pantai Bantol ammbil jalan kearah kanan lagi, ada jalan setapak memasuki hutan. Hutannya masih cukup rimbun dan lembab sekali. Ada air menggenang gitu. Banyak nyamuk kecil-kecil yang langsung menyerbu disaat aku berhenti untuk mengambil foto.
Sekitar 10 menit berjalan, sampai deeeh. Pantainya sedikit memiliki cekungan (teluk) sehingga cocok banget buat basah-basahan. Banyak karang yang mempercantik saat kita mau snorkling.
PANTAI PULODORO
Jalan lagi sekitar 12 menit melewati tumbuh-tumbuhan, sampailah kita di Pantai Pulodoro. Menurutku pantai ini ya biasa aja sih, cuman kalau sore hari di Pulodoro ini banyak sekali warga sekitar yang memancing ikan. Dan lumayan banyak loh ikan yang mereka dapat.
PANTAI LUPAAAH
Bener-bener lupa sama nama pantai ini 😓 Biasanya aku selalu tulis di Note HP gitu, eh ini kok gak ada ya? Hmm, patut dipertanyakan sebagai seorang traveller. Jangan-jangan aku traveller abal-abal kali ya, hahaa. Berjalan lagi sekitar 10 menit kearah kanan, here we are! Pantainya cukup luas, pasirnya putih. Dipercantik dengan banyak pohon tumbang yang bisa digunakan untuk spot foto. Aku dan Abang menggelar lapak disini, sekedar nyemil dan bersantai di hammock baru kami 😁
Sekitar pukul setengah tiga sore, langsung saja aku melakukan ritual wajibku, yaitu FOTO-FOTO! Mau selfie, di fotoin Abang, plus bikin video tipis-tipis buat di youtube.
Nggak kerasa, udah mulai sore aja nih. Aku sama Abang gak sempet ke semua pantai di arah kiri. Cuma sempet ke 1 pantai aja. Oh ya, kalau kalian kesini, jangan lupa ke PESANGGRAHAN. Aku bisa memprediksi Pesanggrahan ini bentuknya mirip Pantai Indrayanti. Ini seperti tebing tinggi yang bisa melihat pantai dari kedua sisinya. Jadi kalau kalian sudah sampai dipuncak Pesanggrahan ini, kalian bisa menikmati indahnya ke-7 pantai tersebut.
Oiya, menurut informasi dari Bapak Penjaga Tiket, ada investor di pantai ini. Aku lupa namanya Bapak siapa, tapi kata Bapak Penjaga, investor ini adalah Bapak yang mempunyai Wisata Petik Madu di Lawang. Sudah mulai dibangun Villa disini. Ya, mungkin 1-2 tahun lagi daerah ini bakal ramai nih.
REVIEW
💡 Aku lebih nyaman di Pantai Kedung Celeng dan Pantai terakhir yang aku bukalapak itu (lupa namanya). Pokoknya itu pantai terakhir arah kanan.
💡 Overall pantainya bersih Walkers. Mungkin karena belum terjamah ya, dibawah pohonnya kotor. Banyak dedaunan dan ranting busuk. Jadi kalau mau berteduh alias nyantai harus bersih-bersih dulu.
VIDEO
Dibawah ini ada sedikit cuplikan video ku saat ke Pantai Kedung Celeng dan Pantai Pulodoro.
VIDEO
Dibawah ini ada sedikit cuplikan video ku saat ke Pantai Kedung Celeng dan Pantai Pulodoro.
Lainnya : Pantai Sendiki, Eksotisme Pantai Malang
CATATAN
1. Jangan lupa BAWA AUTAN atau obat anti serangga ya. Gigitan nyamuk hutannya mantep banget. Gatalnya aweeet sampai H+3 dirumah loh. Untungnya bekas gigitannya cepat memudar. Banyak semut juga.
2. Jangan lupa BAWA CEMILAN karena disini masih minim akan penjual / warung.
3. Harus hati-hati di jalanan ±5KM sebelum sampai ke pantai. Jalannya masih makadam, bebatuan, tapi tidak licin.
4. Harus hati-hati saat melintasi hutan. Kata Bapak Penjaga masih banyak terdapat hewan liar seperti monyet dan ular.
5. Aku sarankan bawa Hammock ya, jadi lebih praktis.
pantai bantol , pantai kesung celeng , pantai pulodoro , pantai seling , pantai watu buceng , pesanggrahan , pantai malang selatan , malang selatan , pantai bagus , pantai malang , pantai eksotis